Skip to main content

Posts

CANDI BOROBUDUR / BOROBUDUR TEMPLE

 CANDI BOROBUDUR / BOROBUDUR TEMPLE Candi Borobodur merupakan sebuah monumen Budha terbesar di dunia. Candi ini bangun pada masa Raja Samaratungga dari Wangsa Syailendra sekitar tahun 824. Candi Borobudur memiliki luas bangunan 15.129 m² yang tersusun dari 55.000 m³ batu dan terdiri dari 2 juta potongan batu-batuan. Di candi ini terdapat 504 patung Buddha, 72 stupa terawang dan 1 stupa induk. Pada awalnya, candi borobudur diperkirakan sebagai tempat pemujaan (sembahyang). J.G. de Casparis memperkirakan bahwa Bhūmi Sambhāra Bhudhāra dalam bahasa Sansekerta yang berarti "Bukit himpunan kebajikan sepuluh tingkatan boddhisattwa", merupakan nama asli dari Candi Borobudur. Sebagian sejarawan juga ada yang berpendapat bahwa nama Borobudur ini berasal dari bahasa Sansekerta yaitu "Vihara Buddha Uhr” yang artinya  “Biara Buddha di Bukit”. Setelah berkunjung ke sini Anda akan memahami mengapa Borobudur memiliki daya tarik bagi pengunjung dan merupakan ikon wa
Recent posts

TELUK MEKAKI LOMBOK / MEKAKI BAY LOMBOK, INDONESIA

TELUK MEKAKI LOMBOK / MEKAKI BAY LOMBOK, INDONESIA Wisata Lombok - Pantai Teluk Mekaki terletak di ujung selatan barat pulau Kecil Lombok. Mungkin tidak se-populer Pantai Kuta di Lombok Tengah, tidak setenar Pantai Senggigi di Utara, tidak tersohor seperti Gili Trawangan atau Gili Nanggu di Sekotong. Namun jika sudah berkunjung kesana, maka disanalah kesadaran akan mulai timbul, bahwa pantai terpencil ini juga layak untuk menjadi destinasi wisata di Lombok. Perjalanan menuju pantai mekaki sama indahnya dengan keindahan Teluk Mekaki itu sendiri. Sepanjang perjalanan anda mencapainya, anda akan disuguhkan panorama pantai-pantai nan indah. Salah satunya adalah Pantai Elak – elak (Baca : Wisata Pantai di Sekotong ). Selain pantai, dalam perjalanan anda bisa menyaksikan hamparan sawah, bukit bukit berbatu, juga gugusan beberapa gili yang tak tersentuh peradaban. Bentuk jalan yang berliku dan naik turun membuat anda dengan mudah bisa menyaksikan keindahan pantai-pantai S

PULAU GILI TRAWANGAN, LOMBOK / GILI TRAWANGAN ISLAND, LOMBOK INDONESIA

PULAU GILI TRAWANGAN, LOMBOK / GILI TRAWANGAN ISLAND, LOMBOK INDONESIA    Wisata Lombok - Ucapan dan Decak kekaguman akan mengalir dan ramai kita dengar ketika kita membahas eksotisme-eksotisme alam Indonesia di bagian timur. Selain Pulau Dewata Bali, salah satu tujuan wisata favorite incaran para wisatawan mancanegara adalah Gili Trawangan di Lombok , Nusa Tenggara Barat. Sebuah Pulau kecil yang masuk dalam kawasan pemerintahan Desa Gili Indah, Kab Lombok Utara ini memiliki berjuta pesona, mulai dari keindahan alam bawah laut dengan karang yang begitu indah hingga penduduknya yang begitu ramah. Jika Anda belum pernah ke sana, berikut alasan langkap tentang Keindahan Wisata Gili Trawangan : Gili Trawangan adalah sebuah pulau yang terkesan unik untuk para pengunjung, tidak ada aktifitas kendaraan bermotor yang hingar bingar di pulau ini, satu-satunya transportasi umum yang boleh beroperasi di pulau ini adalah kereta kuda / andong yang dalam bahasa Sas

PUTRI MANDALIKA, LOMBOK, NTB/ THE PRINCESS MANDALIKA, LOMBOK ISLAND, INDONESIA

PUTRI MANDALIKA, LOMBOK, NTB/  THE PRINCESS MANDALIKA, LOMBOK ISLAND, INDONESIA   Sejarah Lombok - Alkisah, pada zaman dahulu kala, di pantai Selatan Pulau Lombok, berdiri sebuah kerajaan yang bernama Tunjung Biru. Kerajaan tersebut diperintah oleh seorang Raja yang bernama Raja Tonjang Beru dengan permaisurinya, Dewi Seranting. Tonjang Beru adalah seorang raja yang arif dan bijaksana. Seluruh rakyatnya hidup makmur, aman dan sentosa. Mereka sangat bangga mempunyai raja yang arif dan bijaksana itu. Raja Tonjang Beru memiliki seorang Putri yang cantik jelita, cerdas dan bijaksana, namanya Putri Mandalika . Di samping cantik dan cerdas, Putri Mandalika juga terkenal ramah dan sopan. Tutur bahasanya sangat lembut. Seluruh rakyat negeri sangat sayang terhadap sang Putri. Kecantikan dan keelokan perangai Putri Mandalika sudah tersohor ke berbagai negeri, bahkan sampai ke negeri seberang. Para pangeran dari berbagai kerajaan juga telah mendengar berita tersebut. Setiap

PULAU GILI KONDO, LOMBOK / GILI KONDO, THE PRIVAT ISLAND, LOMBOK INDONESIA

PULAU GILI KONDO, LOMBOK / GILI KONDO, THE PRIVAT ISLAND, LOMBOK INDONESIA   Wisata Lombok - Selain populer dengan sebutan Pulau Seribu Masjid , Pulau Lombok juga sepertinya layak disebut dengan sebutan Pulau Seribu Gili . Selain Gili Tramena ( Trawangan, Meno dan Air ) yang begitu populer di wilayah utara, juga Gili Nanggu di wilayah selatan-nya, Lombok juga memiliki beberapa Gili lain di sisi timur yang tak kalah menarik untuk dikunjungi. Ada beberapa Gili disana yang akan mempesona anda, diantaranya adalah Gili Kondo, Gili Pasir, Gili Bidara, Gili Lampu, dan beberapa Gili lainnya.  Apakah Anda seorang yang suka suasana yang sepi? Gili Kondo adalah jawaban yang tepat. Singgahlah ke pulau kecil yang sunyi ini, menepi dari segala rutinitas dan hiruk pikuk kesibukan dan aktifitas sehari-hari anda. Gili Kondo yang berada di wilayah Kecamatan Sambelia, Kabupaten Lombok Timur menanti kedatangan anda dengan pesona alamnya yang begitu indah. Jika perja